mau dapetin informasi tentang dunia kesehatan, makanan yang bergizi disini tempatnya,,,,!!!!

Membaca Cepat




Kemampuan membaca cepat adalah salah satu keterampilan yang sangat berguna dalam kehidupan sehari-hari, bahkan bisa menunjang kesuksesan dalam karir. 
Kegiatan membaca selalu kita lakukan setiap hari, tentu saja bagi yang bisa membaca. Bahkan mungkin, hal pertama yang sering dilakukan saat bangun pagi. Pernah kan begitu bangun pagi bukannya cuci muka dulu, melainkan baca sms, BBM, email, dll.

Membaca CepatBagaimana dengan baca buku, ada berapa buku yang Anda tamatkan dalam sehari? atau sebulan deh kalau sehari terlalu cepat. 
Mungkin satu, dua, atau bahkan mungkin ada yang tidak menamatkan satu buku pun. Padahal, kata pepatah buku adalah jendela dunia. Kalau mau melihat dunia ya baca buku. Pepatah ini sudah barang tentu tidak asal dibuat, tapi memang sudah terbukti manfaat membaca buku itu.

Lantas kenapa sering malas-malasan membaca?
 Salah satu penyebabnya berasal dari kurangnya keterampilan membaca yang dimiliki. Baru lihat buku yang agak tebal sudah ngomel, “wah bakal lama nih bacanya”.

Coba bandingkan kemampuan membaca Anda ketika baru bisa membaca dengan sekarang. Apa ada perbedaan? Ah, perasaan sama saja.
 Berarti tidak ada kemajuan. Memangnya ada yang bisa ditingkatkan? Huruf dari jaman baheula sampai sekarang kan masih itu-itu saja. Betul…, tapi kecepatan Anda membaca kan bisa terus ditingkatkan.

Keuntungan Membaca Cepat

Seperti data yang dituliskan dalam wikipedia, kecepatan rata-rata orang dewasa membaca adalah 250 kata per menit. Dengan melatih teknik membaca cepat, kecepatan Anda bisa bertambah menjadi 500 kata per menit bahkan mungkin lebih. Bayangkan, Anda bisa mempercepat hingga dua kali lipat dan tentu saja menghemat waktu membaca. Sisa waktu bisa Anda manfaatkan untuk melakukan hal lainnya.
Mengapa Tidak Bisa Membaca Cepat?

Banyak kebiasaan kita saat membaca yang dianggap biasa justru menyebabkan tidak bisa membaca cepat. Nah, untuk dapat menguasai teknik membaca cepat berarti harus berusaha menghilangkan kebiasaan-kebiasaan itu. Apa saja kah?

    Membaca dengan mengeluarkan suara atau dalam hati. Ini juga merupakan kebiasaan saya dulu jika membaca. Rasanya lebih afdol dan lebih mudah saya mengerti jika membaca dengan bersuara. Jika tidak bersuara maka saya membacanya dalam hati. Kalau ingin menambah kecepatan membaca, maka kebiasaan ini harus dihilangkan. Memang susah awalnya, rasanya ada sesuatu yang kurang. Namun, dengan konsisten setiap kali membaca, lama-lama akan menjadi kebiasaan.

    Membaca kata demi kata. Ini juga salah satu biang lambatnya seseorang dalam membaca. Padahal, ini kebiasaan kita saat awal-awal bisa membaca bukan? Kalau mau cepat bacalah dalam kelompok kata. Latihlah dengan membaca dua kelompok kata dan terus tingkatkan sesuai kemampuan Anda.

    Gerakan mata kurang efisien. Yang dimaksud di sini ada hubungannya dengan poin kebiasaan membaca kata demi kata. Sehingga, matanya pun bergerak memandang kata demi kata. Padahal, mata sebenarnya bisa memandang ke beberapa penggal kata.

    Membaca ulang. Kadang-kadang ketika sedang membaca tiba-tiba muncul pikiran ragu dengan kata sebelumnya. Akhirnya dibaca ulang, apakah sudah benar atau tadi memang keliru. Ini jelas memakan waktu. Di samping itu, pemahaman kita sebenarnya bisa dibentuk dari membaca secara keseluruhan kalimat atau paragraf.

    Kurang konsentrasi. Sudah lazim kita jumpai seseorang membaca sambil nonton televisi atau sambil ngemil. Kalau ingin bisa membaca cepat, singkirkan semua yang bisa menjadi pengalih perhatian.
Description: Membaca Cepat Rating: 4.5 Reviewer: fauzulonline ItemReviewed: Membaca Cepat
Posted by:Mbah Qopet
Mbah Qopet Updated at: Minggu, Februari 10, 2013

0 komentar

Posting Komentar